News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

SAKIP Desa di Kecamatan Sumedang Selatan Harus Terus Digenjot

SAKIP Desa di Kecamatan Sumedang Selatan Harus Terus Digenjot




BeritaTerkiniNews-Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir meminta capaian SAKIP Desa di Kecamatan Sumedang Selatan agar terus digenjot. Pasalnya, meski SAKIP Kecamatan sudah mendapat predikat BB, namun SAKIP Desa-nya belum memperoleh nilai maksimal. 

"SAKIP Kecamatan Sumedang Selatan Tahun 2020 mendapat B dan Tahun 2021 BB. Itu sudah bagus. Tapi SAKIP Desa yang B di Sumedang Selatan baru Desa Sukajaya yang lain belum B," kata Dony pada acara pembinaan SAKIP Kecamatan Sumedang Selatan, di GOR Tadjimalela, Senin (31/10/2022). 

Bupati mengatakan, pada dasarnya apa yang dilakukan harus dipertanggungwabkan, mulai dari perencanaan, pengukuran kinerja, pelaksanaan, pelaporan sampai dengan evaluasi. 

"SAKIP itu bagaimana tata kelola Pemerintahan Desa, Kelurahan dan Kecamatan harus berorientasi hasil dan berbasis kinerja," tuturnya. 

Dikatakan bupati, setiap rupiah yang dikeluarkan dan kegiatan yang telah dibuat berdampak harus membidik penyelesaian permasalahan kemiskinan, stunting, kesejahteraan masyarakat dan peningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. 

"Setiap program yang dibuat harus berdampak langsung kepada masyarakat. Program kita itu banyak sehingga harus mempunyai kemampuan menetapkan program prioritas mana saja yang paling berdampak," kata bupati. 

Bupati juga menekankan kepada para peserta akan pentingnya inovasi yakni membuat cara-cara baru yang kreatif di samping mengajak menjaga kekompakan. 

"Mari luruskan niat kita sebagai aparatur pemerintah. Layani rakyat dengan baik, GERCEP (Gerak Cepat), GEBER (Gerak Bersama), dan GASPOL (Garap Potensi Online) seperti e-Sakip Desa Wa Kepo, e-Office Desa. Manfaatkan semuanya. Kemudian Jampe Harupat, semuanya harus difungsikan dengan baik," pungkasnya.
H. Deden S

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar